KUTIM
Bupati Kutim Serahkan 6 Unit Ambulans untuk 6 Puskesmas di Sangatta dan Bengalon

Bupati Kutim menyerahkan 6 unit ambulas kepada 6 puskesmas yang ada di Sangatta dan Bengalon pada Upacara Hari Guru Nasional 2023.
Pada upacara peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2023 tingkat Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Dinas Kesehatan menyerahkan 6 unit ambulans untuk 6 puskesmas yang berada di Sangatta dan Bengalon.
Kegiatan ini berlangsung di Halaman Kantor Bupati, Kamis, 30 November 2023.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kutim, Dr Bahrani Hasanal mengatakan bahwa 6 unti ambulans yang diperuntukan puskesmas ini diserahkan secara simbolis oleh Bupati Kutim.
“Enam ambulans yang diserahkan Bupati Kutim diperuntukkan bagi Puskesmas Sangatta Utara dan teluk lingga di kecamatan Sangatta Utara, Sangatta Selatan, Puskesmas Teluk Pandan, Sepaso dan Tepian baru di Bengalon,” ujar Bahrani.
Bahrani menyampaikan, bahwa Dinas Kesehatan telah menyerahkan Ambulans di kecamatan Muara Bengkal pada saat peresmian rumah sakit Muara Bengkal.
“Totalnya ada 29 kita akan serahkan secara bertahap, kemaren saat peresmian rumah sakit Muara Bengkal kami juga menyerahkan 4 unit ambulans,” ujarnya.
Bupati Kutim, Ardiansyah Sulaiman menyerahkan 6 unit ambulans untuk 6 Puskesmas pada puncak Hari Guru Nasional untuk kecamatan Sangatta dan Bengalon.
Ardiansyah berharap ambulans yang diserahkan bisa dimaksimalkan untuk memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, khususnya ditingkat kecamatan.
“Digunakan untuk mengangkut dan menangani pasien gawat darurat, memberikan pertolongan pertama dan melakukan perawatan intensif selama dalam perjalanan menuju rumah sakit rujukan,” ujar Ardiansyah.
“Semua fasilitas kesehatan yang ada di Kutim secara bertahap akan terus ditingkatkan. Demi meningkatkan derajat kesehatan Masyarakat Kutim,” tambahnya. (rw)
ADVERTORIAL DISKOMINFO PERSTIK KUTAI TIMUR
-
MAHULU4 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
SAMARINDA4 hari agoMinggu Malam, Ustaz Das’ad Latif Bakal Isi Tabligh Akbar di Penutupan Pekan Raya Kaltim 2026
-
EKONOMI DAN PARIWISATA5 hari agoMembaca Arah Pariwisata 2026: Dimotori Gen Z, Ini 6 Tren Wisata yang Bakal Mendominasi
-
GAYA HIDUP5 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
NUSANTARA5 hari agoMemasuki 2026, Otorita IKN Tegaskan Arah Nusantara sebagai Ibu Kota Politik 2028
-
SAMARINDA4 hari agoPenumpang Melonjak, Bandara APT Pranoto Ajukan Perluasan “Area Safety” di Sisi Runway
-
HIBURAN4 hari agoLomba, Pameran, hingga Tabligh Akbar, Berikut Rangkaian Keseruan Pekan Raya Kaltim Gratis!

