Connect with us

PASER

Enam Warga Binaan Panti Asuhan Paser Ikuti Pelatihan Bakat dan Keterampilan

Diterbitkan

pada

Suasana pelatihan warga binaan panti asuha di Paser. (Pemkab Paser)

Enam warga binaan panti asuhan di Paser mengikuti pelatihan bakat dan keterampilan yang digelar oleh Dinsos. Pelatihan ini ada tiga macam, yaitu pelatihan otomotif, tata boga, dan tata rias.

Guna mengembangkan bakat dan keterampilan warga binaan, Dinas Sosial Provinsi Kaltim menggelar pelatihan yang diikuti enam orang warga binaan panti asuhan.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Paser, Hasanuddin, mengatakan keenam warga binaan panti asuhan itu mengikuti tiga macam pelatihan yang dilaksanakan Dinsos Kaltim.

“Enam orang warga kita ikuti pelatihan otomotif, tata boga, dan tata rias,” kata Hasanuddin di Tanah Grogot.

Hasanuddin menerangkan pelatihan tersebut merupakan yang pertama di tahun 2024 ini.

Baca juga:   Intensitas Hujan Tinggi, Masyarakat Paser Harap Waspada Banjir

Di tahun yang sama, Pemprov Kaltim, melalui Dinsos, akan menggelar pelatihan untuk kedua kalinya.

Ia mengaku belum mengeatahui jumlah peserta yang akan dikirim Dinsos Paser pada pelatihan tahap kedua.

“Masih menunggu arahan dari Dinsos Kaltim,” ujar Hasanuddin.

Namun yang pasti, pelaksanaan pelatihan tahap dua akan dilaksanakan pada bulan Mei Juni.

Ia berharap pelatihan ini dapat menjadi kesempatan warga binaan untuk menyalurkan bakat dan keterampilan.

Melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan sosial serta mengutamakan pelayanan di panti asuhan sesuai dengan standar pelayanan minimal.

Tujuan pelatihan sendiri untuk memberikan bekal keterampilan ke penghuni panti. Hal ini dilakukan agar mereka mendapatkan keahlian yang dapat diandalkan setelah meninggalkan panti.

Baca juga:   Pemkab Paser Minta Pihak Terkait Kerja Sama untuk Turunkan Angka Stunting

Harapannya, keterampilan ini bisa menjadi dasar bagi warga binaan untuk tidak kembali ke aktivitas sebelumnya yang menjadi permasalahan kesejahteraan sosial. (rw)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.