Connect with us

HIBURAN

Ndarboy Genk Bakal Goyang Panggung Pesta Rakyat Kaltim 2025 di Malam Penutup Besok, Gratis!

Diterbitkan

pada

Ndarboy Genk akan manggung di Pesta Rakyat Kaltim 2025. (IST)

Ndarboy Genk bakal menggoyang panggung Pesta rakyat Kaltim besok. Solois pelantun musik koplo Jawa Timur dan pop dangdut itu akan menjadi penutup kemeriahan HUT ke-68 Kaltim.

Pada tahun 2025 ini Provinsi Kaltim memasuki usia ke-68 tahun, tepat pada 9 Januari kemarin. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim tengah menggelar perayaannya dengan meriah.

Pemerintah mengadakan Pesta Rakyat Kaltim 2025 yang berlangsung selama 4 hari. Mulai Kamis, 9 Januari, hingga Minggu 12 Januari besok. Berpusat di GOR Kadrie Oening Samarinda dengan berbagai agenda seru.

Selama 3 hari ini, berbagai keseruan Pesta Rakyat Kaltim dirasakan oleh masyarakat Kaltim, utamanya warga ibu kota. Mulai dari konser spektakuler band legendaris Slank pada malam pembukaan.

Baca juga:   Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia Gantikan Shin Tae-yong

Ada pula beragam lomba untuk pegawai pemerintah dan masyarakat juga berlangsung meriah. Ditambah gelaran seni dan budaya, pameran organisasi perangkat daerah (OPD) hingga gowes keliling Samarinda.

Hari Terakhir

Dari semua itu, kemeriahan Pesta Rakyat Kaltim 2025 belumlah berakhir. Besok pada hari terakhir, berbagai kemeriahan telah menanti sebagai penutup dari pesta rakyat.

Pada Minggu, 12 Januari 2025, rangkaian Pesta Rakyat Kaltim di panggung outdoor akan diawali dengan jalan santai. Kemudian talkshow Ayo Jadi Konumen Cerdas oleh BPSK Samarinda, kegiatan dari DPRD Kaltim, demo pemadaman api, hingga grand final SKPD Got talent.

Sementara di panggung indoor ada pula beragam talkshow menarik dan informatif. Mulai dari talkshow mengatasi burnout di tempat kerja, peran badan penghubung, talkshow kepegawaian pemerintah, perizinan usaha, hingga pembahasan NIB dan sertifikasi halal bagi pengusaha.

Baca juga:   Sculpture Pesut Samarinda Seberang Diresmikan, Jadi Ikon Baru Ibu Kota Kaltim

Ndarboy Genk

Terakhir, Ndarboy Genk bakal menggoyang panggung Pesta Rakyat Kaltim 2025. Solois yang sudah manggung sejak 2010 itu dengan lagu khasnya yang berbahasa jawa.

Penyanyi jawa itu bernama asli Helarius Daru Indrajaya. Dia kerap membawakan lagu koplo, campursari, dangdut, hingga pop jawa yang lantunan suaraya membuat penonton ikut bergoyang.

Ndarboy Genk bakal jadi penampilan penutup di Pesta Rakyat Kaltim 2025. Dia akan tampil sekitar jam 9 malam. Masyarakat bisa menikmati konser ini secara gratis. (ens)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.