OLAHRAGA
Pelatih MU pun Kaget Milo Dipecat Borneo FC

Pelatih Madura United (MU) Fabio Lefundes ikut kaget. Ketika mendengar kabar Milomir Seslija dipecat Borneo FC. Menurutnya Milo telah melakukan pekerjaan bagus sejauh ini.
Usai pertandingan terakhir MU melawan Persija. Lefundes langsung fokus ke Borneo FC. Tim kuda hitam yang banyak meriah poin di awal kampanye BRI Liga 1 2022/23. Bahkan sempat mengambil posisi pucuk klasemen selama 2 pekan dari Madura.
Namun hari Minggu lalu, Borneo FC secara mengejutkan mengumumkan perpisahan dengan Milomir Seslija. Bukan hanya pendukung Pesut Etam saja yang kaget. Lefundes juga. Melihat kinerja bagus Milo sejauh ini. Lefundes yakin manajemen Borneo FC punya alasan besar kenapa pemecatan itu harus dilakukan secara prematur.
“Saya kaget dengan pergantian pelatih. Tapi memang, yang terjadi di internal klub. Media tidak tahu apa motif (pemecatan) itu.”
“Mereka (manajemen) lakukan pergantian pasti ada alasannya. Walau Milo bekerja dengan bagus di Borneo.”
“Meski di 3 laga terakhir mereka tak konsisten. Tapi saya tahu mereka bermain bagus. Sampai saat ini,” jelas Lefundes, Jumat sore.
Meski ikut bersimpati dengan Milomir Seslija. Lefundes meyakinkan bahwa kehadiran timnya ke Samarinda bukan untuk memberi hiburan buat publik Segiri. Melainkan sebaliknya.
Misi mengamankan 3 poin begitu berarti buat Laskar Sape Kerap. Agar bisa terus mengamankan posisi pucuk klasemen.
Memasuki pekan kesebelas, MU masih nyaman di pucuk klasemen. Dengan raihan 23 poin dari 10 pertandingan. Dengan rincian 7 kali menang, 2 imbang, dan sekali kalah.
Madura juga masih memimpin klasemen tim dengan tingkat kebobolan paling rendah. Yakni baru 5 kali. Alias, MU cuma kebobolan 1 gol tiap 2 laga. Reratanya.
Rekor tandang mereka juga cukup bagus musim ini. Dari 5 laga away, tim besutan Lefundes meraih 2 kemenangan, 2 imbang, dan sekali kalah.
Sementara Borneo FC, mulai kehilangan magisnya di kandang mereka sendiri. (DRA)


-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Cap Go Meh Art and Culture Festival: Ada Bazar Makanan Vegetarian hingga Panggung Kesenian
-
SAMARINDA5 hari yang lalu
Pengunjung Perpustakaan Kota Samarinda Meningkat, Kini Buka hingga Malam Hari
-
HIBURAN5 hari yang lalu
Tiba-Tiba Sparring Vol.3 Hadir Lebih Meriah, 20 Fighter Amatir dan Profesional Siap Tanding
-
SAMARINDA2 hari yang lalu
Edu Park Samarinda: Belum Rampung, Tetap Jadi Favorit Anak-Anak
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Anggaran Pendidikan Kena Pangkas, Guru Besar Unmul: Harus Pilah Prioritas
-
BERITA3 hari yang lalu
Siapkan Akhir Pekanmu, Ada Parade Jet Ski di Teras Samarinda!
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Jalan Sehat HUT Kota Samarinda: Tiket Umroh dan 10 Ribu Porsi Makan Gratis Menanti
-
GAYA HIDUP5 hari yang lalu
Antusiasme Pelari Sangat Besar, Sebanyak 1000 Tiket Fun Run Team08 Ludes Dalam 3 Hari