Connect with us

VIRAL

SMK Negeri 1 Bontang Pamerkan Inovasi Desalinasi Air Laut dengan Bayam pada WWF ke-10

Diterbitkan

pada

Siswa SMK 1 Bontang pamerkan inovasi pada World Water Forum ke-10 di Bali. (Kemenpupr)

Inovasi siswa SMK Negeri 1 Bontang bikin bangga, berawal dari kondisi yang meresahkan hingga berhasil melakukan penelitian yang dipamerkan pada WWF ke-10 di Bali.

Siswa SMK Negeri 1 Bontang bikin bangga karena berhasil memamerkan inovasi mereka pada World Water Forum ke-10 di Bali.

Inovasi siswa SMK Negeri 1 Bontang ini berangkat dari kondisi minimnya air bersih bagi warga Pulau Gusung, Bontang, Kalimantan Timur (Kaltim).

Dari kondisi tersebutlah siswa SMK Negeri 1 Bontang ini menemukan solusinya dengan melakukan penelitian untuk desalinasi air laut yang layak digunakan untuk keperluan sanitasi dengan bayam.

Pada penelitian tersebut, air laut terasa asin karena memiliki kandungan sodium sedangkan bayam memiliki kandungan yang bisa mengikat sodium tersebut.

Baca juga:   Akhirnya Mie Gacoan Pertama di Kaltim Segera Buka

Nah, bayam yang dipilih pada penelitian ini adalah jenis Amaranthus viridis yang memiliki karakteristik daun yang lebar, dapat dibudidayakan secara hidroponik, dan bisa cepat dipanen dalam 20 hingga 30 hari.

Kemudian, ekstrak bayam dicampur ke sejumlah agregat dan digunakan sebagai filter.

Filter tersebut mampu membuat air laut yang asin menjadi tidak berasa dan beraroma, dan mengurangi kadar sodium sebanyak 80%. Sesuai regulasi WHO, air tersebut bisa dan layak untuk digunakan. (rw)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.