SEPUTAR KALTIM
Kaltim Jadi Tuan Rumah Bulan Pengurangan Risiko Bencana 2022
Kaltim didaulat menjadi penyelenggara alias tuan rumah giat Peringatan Bulan Pengurangan Risiko Bencana (PRB) 2022 yang diselenggarakan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) RI setiap Oktober. Dinobatkannya Kaltim sebagai pelaksana PRB 2022 ditandai penyerahan Bendera Petaka.
“Kami bersyukur ditetapkan sebagai tuan rumah pelaksana giat Peringatan Bulan PRB. Dengan ditandai penyerahan Bendera Petaka ini,” ucap Wagub Kaltim Hadi Mulyadi usai pembukaan PRB di Ambon, Maluku, Rabu (20/10/2021).
Menurut Hadi, kegiatan ini penting bagi Pemerintah Provinsi, agar memotivasi para relawan maupun Pemerintah Kabupaten dan Kota untuk bekerja semakin baik dalam penanggulangan bencana. Artinya, pelaksanaan ini upaya peningkatan kapasitas masyarakat dan pemerintah daerah dalam merespon potensi bencana serta membudayakan aktivitas pengurangan risiko bencana di Indonesia.
“Semoga Kaltim menjadi tuan rumah yang baik dan kami siap menerima peserta se Indonesia. Apalagi, Kaltim telah ditetapkan sebagai IKN baru, tentu memerlukan dukungan berbagai pihak dalam penanggulangan resiko bencana,” jelasnya.
Bendera petaka PRB diterima Wagub Kaltim Hadi Mulyadi yang diserahkan oleh Kepala BNPB RI Letjen TNI Ganip Warsito. (Redaksi KF)
-
PARIWARA4 hari agoYamaha Anniversary 70 Tahun, Livery Ikonik Edisi Spesial Resmi Mengaspal !
-
PARIWARA3 hari agoGas Awal Tahun Nyaman Setahun Penuh, Trik Jitu Yamaha Kaltim Bawa Pulang Nmax Neo atau Aerox Alpha
-
PARIWARA4 hari agoMAX Special Livery & TMAX TECHMAX2026 Tampil MAXimal, Dapatkan Segera MAX Special Livery & TMAX TECHMAX Melalui Order Online
-
PARIWARA2 hari agoJadi Kado Spesial di Awal Tahun, Yamaha Resmi Jual Skutik Premium TMAX di Indonesia
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoDrama ‘Prank’ Beasiswa S2 Eksekutif Berakhir, Pemprov Kaltim dan ITK Sepakat Lanjutkan Program Gratispol
-
EKONOMI DAN PARIWISATA3 hari agoEks Bandara Temindung “Hidup Lagi”, Dispar Kaltim Janjikan Agenda Kreatif Tiap Bulan
-
SAMARINDA3 hari agoAkses Pedalaman Kaltim Terbuka Lagi, Bandara APT Pranoto Operasikan 6 Rute Perintis
-
PARIWARA20 jam ago50 Unit Yamaha TMAX Sold Out dalam Waktu 25 Menit di Program Order Online
