KUKAR
DPRD Kaltim Minta Aparat Tindak Tambang Ilegal di Loa Kulu
DPRD Kaltim meminta aparat penegak hukum menindak aktivitas tambang batu bara ilegal. Menyusul viralnya video warga Loa Kulu bentrok saat menutup aktivitas tambang ilegal.
Jumat 31 Maret 2023, warga Loa Kulu melakukan aksi penutupan tambang ilegal di daerahnya. Aksi tersebut mendapat reaksi dari preman. Warga pun meminta perlindungan kepada pemerintah.
Ketua Pansus Investigasi Pertambangan DPRD Kaltim Syafruddin merespon peristiwa tersebut. Ia mengaku heran dengan aksi pertambangan ilegal yang secara terang-terangan. Bahkan aktivitas tersebut didukung dengan sekelompok preman.
Syafruddin menyampaikan para pelaku terlalu berani melakukan tindak kekerasan apalagi aksi tersebut viral dimedia sosial.
“Ditengah sorotan Kaltim terkait IKN, kok masih ada aja aktivitas tambang ilegal. Berani sekali mereka itu,” ucap Udin PKB, sapaan akrabnya, Senin 3 April 2023.
Bagi Udin, peristiwa tersebut menjadi pelajaran keras bagi semua pihak. Terutama pemprov Kaltim, Pemkab Kukar, hingga aparat penegak hukum.
“Ini tamparan keras bagi pemerintah dan aparat penegak hukum,” lanjutnya
Udin pun meminta agar secepatnya aparat penegak hukum turun. Menindak dan menyetop aktivitas pertambangan yang diduga ilegal tersebut.
“Harus ada sikap tegas dari pemerintah dan penegak hukum, jangan hanya berlindung dari regulasi yang menyatakan kewenangan ada di pusat,” tegasnya.
Udin menginginkan, agar tidak ada lagi ke depan kasus tambang ilegal terjadi. Karena Kaltim sudah menjadi sorotan nasional, setelah ditetapkan sebagai Ibu Kota Negara (IKN). “Maka harus dijaga betul-betul dari penambangan ilegal,” pungkasnya. (*mhn/am)
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoMenuju HUT ke-69 Benua Etam, Pemprov Kaltim Matangkan Persiapan Pekan Raya untuk Pekan ini
-
HIBURAN4 hari agoBanjir Konser Awal Tahun di Balikpapan, ini Jadwal Manggung Nadin Amizah hingga Fiersa Besari
-
MAHULU2 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoDampak Siklon Tropis Jenna, BMKG Peringatkan Potensi Angin Kencang di Kaltim Sepekan ke Depan
-
SEPUTAR KALTIM3 hari agoBawa 57 Mobil Dinas untuk Kunker, Rombongan Gubernur Kaltim Cek Jalan Rusak hingga Mahulu
-
GAYA HIDUP3 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM2 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
BERITA4 hari agoBukan Pandemi Baru, Ini Fakta “Superflu” yang Bikin Kasus Rawat Inap di AS Melonjak

