Connect with us

OLAHRAGA

Incar Juara Ketiga, Pelatih Borneo FC: Kami Harus Main Bagus Sekali Lagi Saja

Diterbitkan

pada

Para pemain Borneo FC menjalani latihan resmi terakhirnya di Stadion Batakan, Rabu sore. (MO/BFCS)

Borneo FC berharap bisa menggelar pesta kecil-kecilan, dengan merayakan peringkat ketiga Liga 1 di Stadion Batakan, besok. Untuk itu, pelatih Pieter Huistra menuntut pemainnya untuk bermain bagus sekali lagi musim ini.

Sempat tak percaya dengan kepahitan akhir musim yang terjadi. Di mana kans merengkuh bintang pertama Liga 1 dan bermain di kompetisi Asia musim depan kandas. Borneo FC Samarinda akhirnya bisa berdamai dengan keadaan.

Peringkat ketiga adalah capaian realistis yang ingin mereka raih. Kepastiannya dapat dilihat usai laga terakhir kontra Bali United di Stadion Batakan, Kamis besok. Meski tanpa kepentingan menyegel peringkat ketiga, Pesut Etam tetap berhasrat memenangkan laga itu. Sebab dalam 8 laga terakhir, tak sekalipun mereka meraih kemenangan. Menang di laga terakhir kini menjadi hal yang tak dapat ditawar lagi.

Baca juga:   Kilang Pertamina Balikpapan Terbakar, 2,5 Jam Baru Padam walau Kondisi Hujan Deras

Borneo FC Harus Main Bagus

Pelatih Borneo FC Pieter Huistra ingin semua pemainnya memiliki perasaan yang sama menatap laga terakhir ini. Yaitu bermain bagus seperti saat mereka mengemas 19 laga tanpa kekalahan lalu. Dan memenangkan laga ini, demi para pendukung setia. Juga untuk mentalitas mereka sendiri.

“Ini akan menjadi pertandingan terakhir setelah musim yang panjang. Sekali lagi kami harus bermain baik.”

“Semua pasti menginginkan tempat ketiga ini, kami maupun Bali United. Mereka adalah tim yang bagus. Pertandingan pertama imbang. Jadi, saya pikir besok akan menjadi pertandingan yang ketat untuk kedua kubu,” ungkap Pieter, Rabu sore.

Masih Banyak Kasus Cedera

Jelang laga super penting ini, Pasukan Samarinda belum bisa memainkan skuad terbaiknya. Di sektor pertahanan, Nadeo Argawinata, Agung Pras, Komang Teguh dan Leo Lelis sudah pasti tidak tampil. Sementara Diego Michiels masih dalam masa pemulihan fisik pascacedera.

Baca juga:   Maarten Paes dan Calvin Verdonk Terancam Gagal Perkuat Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia

Di tengah, Hendro Siswanto meninggalkan Stadion Batakan di Leg 2 Semifinal kontra Madura dalam keadaan pincang. Sementara Pluim, meski tampak bisa bermain, pemain Belanda sejatinya belum begitu fit usai menderita cedera hamstring di akhir musim reguler. Ikhsanul Zikrak yang belakangan kerap memberi kejutan juga urung tampil.

Meski begitu, Pieter tak ingin menjadikan ini sebagai alasan. Ia tetap mau tim yang ada bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya demi meraih kemenangan terakhir musim ini.

“Kami masih akan kehilangan mereka. Tetapi kami punya pemain yang kondisinya juga perlahan membaik. Jadi, kami harap mereka sudah bisa berkontirbusi untuk besok.”

“Ini hari terakhir, pertandingan terakhir, kami hanya ingin bermain dengan baik. Tentu kami tidak ingin mengakhiri musim ini dengan kekalahan,” tutupnya. (dra)

Baca juga:   Tahan Imbang Bali United, Borneo FC Hentikan Tren Kekalahan

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.