SAMARINDA
Wawali Samarinda Rusmadi Tegaskan Pelajar Harus Sarapan Makanan Sehat Bergizi
Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda gencar menyosialisasikan sarapan sehat bagi pelajar Sekolah Dasar (SD). Rabu (17/11/2021), sosialisasi sarapan sehat kembali digelar, kali ini di SDN 008, kawasan Kelurahan Sungai Kapih.
Wakil Wali Kota Samarinda Rusmadi bersama Istri berkesempatan menyambangi sekolah yang terletak di Kecamatan Sambutan ini. Di hadapan para siswa dan siswi, pagi itu Wawali mengampanyekan makanan sehat bagi pelajar.
“Anak-anak harus mengkonsumsi makan makanan yang sehat dan bergizi. Kalau sudah sehatkan enak belajarnya. Semua ini kita mempersiapkan anak-anak menjadi generasi sehat untuk generasi emas di tahun 2045,” tutur Rusmadi.
Tak hanya sosialisasi sarapan sehat, Wawali juga mengingatkan kepada orang tua agar tidak membiasakan untuk memberi makanan siap saji dan makanan sachet kepada anak yang tersebar di luar sekolah, hal ini dimaksudnya untuk menjaga nutrisi terbaik dan mendukung tumbuh kembang anak itu sendiri. (Redaksi KF)
-
PARIWARA5 hari agoTim Monster Energy Yamaha MotoGP Memasuki Era V4, Launching Livery 2026 di Indonesia
-
PARIWARA3 hari agoYamaha Anniversary 70 Tahun, Livery Ikonik Edisi Spesial Resmi Mengaspal !
-
PARIWARA1 hari agoGas Awal Tahun Nyaman Setahun Penuh, Trik Jitu Yamaha Kaltim Bawa Pulang Nmax Neo atau Aerox Alpha
-
PARIWARA2 hari agoMAX Special Livery & TMAX TECHMAX2026 Tampil MAXimal, Dapatkan Segera MAX Special Livery & TMAX TECHMAX Melalui Order Online
-
PARIWARA17 jam agoJadi Kado Spesial di Awal Tahun, Yamaha Resmi Jual Skutik Premium TMAX di Indonesia
-
SEPUTAR KALTIM6 jam agoDrama ‘Prank’ Beasiswa S2 Eksekutif Berakhir, Pemprov Kaltim dan ITK Sepakat Lanjutkan Program Gratispol
-
EKONOMI DAN PARIWISATA1 hari agoEks Bandara Temindung “Hidup Lagi”, Dispar Kaltim Janjikan Agenda Kreatif Tiap Bulan
-
SAMARINDA1 hari agoAkses Pedalaman Kaltim Terbuka Lagi, Bandara APT Pranoto Operasikan 6 Rute Perintis
