SEPUTAR KALTIM
Kaltim Kejar Target 100 Persen Sanitasi Layak di 2025, Mungkinkah Tercapai?

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur tancap gas kejar target 100 persen akses sanitasi layak di tahun 2025. Berbagai upaya dilakukan, mulai dari pembangunan infrastruktur air bersih hingga program ‘Stop Buang Air Besar Sembarangan (SBS)’. Namun, tantangannya tidak mudah.
Kondisi geografis Kaltim yang luas dengan jarak antar kabupaten/kota yang berjauhan menjadi kendala tersendiri.
“Pembangunan sistem sanitasi regional kurang efektif karena jarak antar daerah di Kaltim yang cukup jauh,” ungkap Aji Muhammad Fitra Firnanda, Kepala Dinas PUPR Pera Kaltim.
Strategi pun diubah. Pemprov Kaltim kini fokus pada penguatan koordinasi dan pembagian tanggung jawab sanitasi dengan masing-masing kabupaten/kota.
“Kami memberikan bimbingan dan pelatihan kepada kabupaten/kota untuk meningkatkan kualitas sanitasi dan kesehatan masyarakat,” tambah Nanda.
Di sisi lain, Dinas Kesehatan Kaltim terus menggenjot program SBS. “Akses sanitasi yang aman dan perilaku hidup bersih merupakan fondasi penting untuk menjaga kesehatan masyarakat. Tinja yang dikelola dengan aman dapat mengurangi risiko berbagai penyakit, seperti diare, kolera, hingga stunting pada balita,” tegas Jaya Mualimin, Kepala Dinkes Kaltim.
Perlombaan Menuju Sanitasi Layak
Data per 18 November 2024 menunjukkan Kota Bontang, Samarinda, dan Balikpapan telah mencapai 100 persen Kelurahan SBS. Sayangnya, masih banyak rumah tangga yang menggunakan jamban tanpa septik tank yang memadai.
Sementara itu, beberapa kabupaten masih tertinggal dalam capaian SBS. Kabupaten Kutai Barat bahkan baru mencapai 34 persen!
Akankah Kaltim mampu mencapai target 100 persen sanitasi layak di tahun 2025? Mampukah pemerintah mengatasi ketimpangan capaian SBS antar daerah? Patut kita tunggu upaya dan gebrakan apa yang akan dilakukan selanjutnya.(Di/zul)
-
MAHULU4 hari agoBuka Isolasi Mahulu, Pembangunan Bandara Ujoh Bilang Sudah 89 Persen Ditargetkan Beroperasi Februari 2026
-
GAYA HIDUP4 hari agoKaltim Diprediksi Hujan Berangin Pekan ini, Berikut Tips Jaga Kesehatan Wajib
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Kebut Cetak Sawah 20 Ribu Hektare, Targetkan Swasembada Pangan Mandiri pada 2026
-
SAMARINDA4 hari agoMinggu Malam, Ustaz Das’ad Latif Bakal Isi Tabligh Akbar di Penutupan Pekan Raya Kaltim 2026
-
HIBURAN4 hari agoLomba, Pameran, hingga Tabligh Akbar, Berikut Rangkaian Keseruan Pekan Raya Kaltim Gratis!
-
EKONOMI DAN PARIWISATA4 hari agoMembaca Arah Pariwisata 2026: Dimotori Gen Z, Ini 6 Tren Wisata yang Bakal Mendominasi
-
SAMARINDA3 hari agoPenumpang Melonjak, Bandara APT Pranoto Ajukan Perluasan “Area Safety” di Sisi Runway
-
NUSANTARA4 hari agoMemasuki 2026, Otorita IKN Tegaskan Arah Nusantara sebagai Ibu Kota Politik 2028

