SEPUTAR KALTIM
BMKG Stasiun Balikpapan Prediksi Puncak Musim Hujan Kaltim Terjadi pada Maret dan April 2025
BMKG Stasiun Balikpapan memprediksi puncak musim hujan di Kaltim terjadi pada Maret dan April 2024. Beberapa wilayah diperkirakan mengalami puncak musim hujan lebih awal, yaitu pada November dan Desember 2024.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Balikpapan merilis prediksi puncak musim hujan di Kalimantan Timur (Kaltim) untuk tahun 2024-2025.
Berdasarkan hasil prediksi, menunjukkan adanya variasi waktu puncak musim hujan di setiap kabupaten/kota.
Kepala Stasiun Meteorologi Kelas I Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan BMKG Balikpapan, Kukuh Ribudiyanto,mengatakan secara umum, puncak musim hujan di Kaltim diprediksi terjadi pada Maret dan April 2025.
“Beberapa wilayah diperkirakan mengalami puncak musim hujan lebih awal, yaitu pada November dan Desember 2024,”terangnya pada press release musim hujan tahun 2024/2025, melalui zoom meeting, Jum’at 4 Oktober 2024.
Sebaran Wilayah Puncak Musim Hujan Kaltim
Puncak musim hujan terjadi di beberapa Kabupaten/Kota di Kaltim seperti Berau pada November, Desember 2024 dan Maret 2025.
Kemudian di Kutai Timur terjadi pada November, Desember 2024, Maret, dan April 2025, Kutai Kartanegara: November 2024, Maret, dan April 2025.
Selanjunya Bontang terjadi pada Maret 2025, Samarinda Maret 2025, Balikpapan Maret 2025, PPU pada maret dan April 2025, Paser, April 2025 Kutai Barat, November 2024, Mahakam Ulu November 2024.
Ia juga mengatakan bahwa sifat musim hujan di sebagian besar wilayah Kaltim berada dalam kategori normal hingga di atas normal.
Durasi musim hujan diprakirakan terjadi selama 910 bulan, dengan puncak musim hujan terjadi pada November 2024, Desember 2024, Maret 2025, dan April 2025.
Diperkirakan peningkatan curah hujan di sebagian besar wilayah Kaltim akan mulai terjadi pada November 2024.
Dengan adanya prediksi ini, harapannya masyarakat bisa siap menghadapi musim hujan. (rw)
-
POLITIK4 hari yang lalu
Akademisi: KPU Seharusnya Kampanyekan Kolom Kosong dengan Setara, Jangan hanya Mengurusi Debat 3 Kali Saja
-
KUBAR3 hari yang lalu
Jadi Saksi di Sidang Korupsi KWh Listrik Kubar; Sahadi, Yansel, hingga Noratim Bantah Terima ‘Pembagian’ Uang dari Terdakwa
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
DPRD Kota Balikpapan Siap Dukung Program Prioritas Pemerintah
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
Komisi II Segera Agendakan RDP dengan OPD, Bahas Keluhan Warga Balikpapan
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
Tingkatkan Potensi PAD, DPRD Balikpapan Siap Perjuangkan Anggaran Pantai Manggar
-
BALIKPAPAN2 hari yang lalu
DPRD Balikpapan Kembali Dorong Pembangunan Flyover
-
OLAHRAGA1 hari yang lalu
Persib dan Bali United Raih Hasil Minor, Borneo FC Resmi Puncaki Klasemen Liga 1 Pekan ke-10
-
PASER3 hari yang lalu
Yenni Eviliana bakal Bawa Kecelakaan Truk Batubara di Poros Kaltim-Kalsel ke Rapur