OLAHRAGA
Felipe Cadenazzi Hat-trick, Borneo FC Bekuk Persik 3-0

Felipe Cadenazzi memulai putaran kedua dengan hat-trick. Yang membuat Borneo FC menang 3-0 atas Persik. Di laga ini, Wiljan Pluim gagal membuat debutnya untuk Pesut Etam.
Borneo FC Samarinda berhasil meraih kemenangan meyakinkan atas Persik Kediri. Pada laga pembuka putaran kedua Liga 1, di Stadion Segiri Samarinda, Kamis malam. Penyerang asing Felipe Cadenazzi menjadi pahlawan kemenangan, usai membuat 3 gol sekaligus. Meski kondisi fisiknya belum 100 persen pulih.
Pria Argentina sudah membuat timnya unggul cepat pada menit ke-4. Ia membuat tembakan kaki kiri usai memanfaatkan umpan matang Leo Guntara. Tujuh menit berselang, Feli menggandakan skor, lagi-lagi lewat kaki kirinya. Memanfaatkan asis dari Stefano Lilipaly.
Dua gol cepat itu berhasil meruntuhkan mental pemain Persik. Namun sekaligus membuat skuat Pesut Etam ikut lemas. Baru pada babak kedua, tim tuan rumah kembali tampil menggigit.
Baru 3 menit laga berjalan, Feli kembali membuat ulah, lewat gol ketiganya. Kali ini lewat kepala, asis dari Stefano Lilipaly. Namun tak lama dari gol itu, dia harus keluar lapangan karena mengalami masalah fisik. Laga terbaik bagi Felipe Cadenazzi di Borneo FC berakhir pada menit ke-52.
Nur Hardianto yang menggantikannya, memiliki 2-3 peluang emas. Namun gagal berujung gol tambahan. Membuat banyak penonton di stadion menyorakinya. Meminta Nur ditarik lagi.
Hardianto akhirnya keluar pada menit ke-81. Bukan karena provokasi suporter. Namun karena mengalami cedera parah. Yang membuatnya harus ditandu hingga ruang medis tim.
Felipe Bersinar, Borneo FC Kedinginan
Sebenarnya, tidak ada tim yang saling mendominasi pada laga ini. Baik Borneo maupun Persik sama-sama bermain terbuka. Saling menyerang. Perbedaan besarnya ada pada jumlah peluang dan eksekusinya.


Pesut Etam berhasil membuat 12 peluang, kebanyakan dari pola serangan balik. Tiga di antaranya menjadi gol. Sementara Persik, membuat 7 peluang tanpa membuat gol. Satu-satunya gol yang mereka buat dianulir wasit karena wasit.
Atas hasil ini, Borneo FC melanjutkan tren positifnya. Sekaligus mengukuhkan posisi di puncak klasemen. Tim Samarinda kini mengoleksi 38 poin. Unggul 4 angka dari Persib di peringkat kedua. Dan 7 poin dari PSIS di peringkat keempat alias ambang bawah zona playoff juara.
Pluim Gagal Debut
Hal menarik lainnya dari laga ini adalah batalnya Wiljan Pluim tampil untuk pertama kali buat Borneo FC. Padahal dalam Daftar Susunan Pemain (DSP) resmi, pemain bernomor 80 itu masuk sebagai pemain 11 pertama. Posisinya kemudian digantikan oleh Terens Puhiri. (dra)


-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Limbah Hotel Mengalir ke Jalan dan Berbau Busuk, DPRD Bakal Tindak Tegas!
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Sidak THM di Samarinda, DPRD Temukan Pelanggaran Serius. Terancam Ditutup!
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
FKM Unmul dan PT Jembayan Muarabara Gaungkan Pentingnya K3, Soroti Pencegahan TBC di Tempat Kerja
-
NUSANTARA4 hari yang lalu
Pemangkasan hingga Pemblokiran Anggaran IKN, Keniscayaan atau Ketidakseriusan Prabowo Lanjutkan Ibu Kota?
-
BERITA4 hari yang lalu
Sekolah Tak Boleh Paksa Siswa Beli LKS, Pemkot Samarinda Siap Cetak dan Bagikan Gratis!
-
BALIKPAPAN5 hari yang lalu
Semangat Bangun Kota Balikpapan Di Hari Jadi ke-128: Harmoni Berkelanjutan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari yang lalu
Abdul Giaz Dilantik Gantikan Saefuddin Zuhri di DPRD Kaltim: Lebih Mudah Eksekusi Keluhan Masyarakat
-
SEPUTAR KALTIM2 hari yang lalu
Skenario Pemerintah Bayar Tukin Bikin Diskriminasi, Koalisi Dosen Unmul Samarinda Tuntut ‘Tukin for All’