Connect with us

SAMARINDA

Harga Bensin Mahal, Senin Pagi Driver Ojol Samarinda Unjuk Rasa Tuntut Kenaikan Tarif

Diterbitkan

pada

ojol samarinda
Driver ojol Samarinda akan menuntut 4 hal, di antaranya penyesuaian tarif dasar. (Bisnis)

Driver ojek online (ojol) se-Samarinda akan menggelar aksi unjuk rasa pada Senin pagi. Buat para warga, hindari jalur ini biar tidak telat ke tempat kerja ya.

Dengan meningkatnya harga bahan bakar minyak (BBM). Yang berpengaruh langsung pada membengkaknya biaya operasional harian. Driver ojol Samarinda dari lintas komunitas dan penyedia aplikasi. Sepakat untuk berunjuk rasa menuntut hak-hak mereka pada gubernur Kaltim, Senin 26 September 2022.

Berdasar rilis yang media ini terima, komunitas Bubuhan Driver Gojek Samarinda (Budgos) yang menjadi inisiator rencana aksi ini. Mereka lantas mengundang semua driver ojol atau yang mewakili setiap komunitas. Untuk sama-sama menyuarakan aspirasi pengemudi ojol. Meminta pemenuhan hak-hak sebagai pengemudi transportasi online.

Baca juga:   APBD Perubahan 2022 Kaltim Diproyeksikan Naik Jadi Rp14,8 Triliun

Sedikitnya ada 4 tuntutan yang mereka bawa. Pertama, para driver ojol meminta pemerintah menyesuaikan tarif dasar pengantaran orang dan barang. Ini berkaitan dengan semakin tingginya biaya operasional mereka selama harga BBM naik.

Kedua, mereka meminta kejelasan payung hukum terkait status sebagai pengemudi transportasi umum. Ketiga, meminta pemerintah menindak tegas aplikator yang tidak membayar retribusi 15 persen. Sesuai KP 667 Tahun 2022. Masalahnya, masih ada aplikator yang menerapkan tarif dasar lebih murah dari ketetapan pemerintah. Sehingga menarik lebih banyak pelanggan.

Terakhir, para driver meminta pemerintah memberikan bantuan langsung tunai (BLT) pada seluruh pengemudi ojol.

Mereka berencana melakukan long march. Titik kumpulnya di halaman GOR Segiri Samarinda. Dengan titik utama unjuk rasa di depan kantor gubernur Kaltim. Aksi dimulai dari jam 8 pagi sampai waktu yang tidak ditentukan.

Baca juga:   Jukir Tolak Pembayaran Nontunai Bisa Dilaporkan ke Dishub Samarinda

Karena itu, konsumen ojol diharapkan tidak kaget ketika Senin pagi sulit mencari pengemudi. Baik untuk keperluan mengantar ke tempat kerja ataupun jasa antar barang dan makanan.

Belum diketahui berapa jumlah massa yang akan berunjuk rasa. Namun dalam rilis yang dikeluarkan Budgos ini. Meminta masyarakat menghindari jalur antara Kesuma Bangsa sampai ke Tepian Gubernuran. Untuk menghindari penumpukan kendaraan di jalan alias macet.

Demikian bunyi rilis dari Budgos, setelah ejaannya disempurnakan.

Sehubungan dengan akan dilaksanakannya aksi Menuntut Kesejahteraan Bagi Mitra Pengemudi Ojek Online oleh Bubuhan Driver Gojek Samarinda (Budgos). Maka kami sampaikan undangan terbuka bagi seluruh driver ojek online untuk bersama-sama terlibat memperjuangkan aspirasi dan tuntutan tersebut.

Hari Senin 26 September 2022 ada kegiatan unjuk rasa bubuhan driver ojek online Samarinda. Untuk menyampaikan aspirasi dan tuntutan hak-hak driver ojek online Samarinda.

Para pengedara roda dua maupun empat (diimbau) menghindari arus lalu lintas menuju kantor gubernur Kaltim, Jalan Slamet Riyadi, Jalan Awang Long, Jalan RE. Martadinata, Jalan Gunung Kinabalu, Jalan Semeru, Merapi, Cermai, dan sekitarnya. (DRA)

Baca juga:   Unmul-Mesra Grup Teken MoU, Kembangkan Eduwisata IKN Nusantara

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.