SEPUTAR KALTIM
Kepala Bulog Samarinda Minta Masyarakat Tenang Soal Stok Beras

Kepala Bulog Samarinda meminta masyarakat tenang dan enggak panic buying terhadap stok beras yang dipastikan aman hingga bulan Mei.
Kepala Perum Bulog Kantor Cabang Samarinda Maradona Singal memastikan stok persediaan beras mencukupi hingga bulan Mei.
Stok beras dimiliki oleh Bulog aman, dan saat ini sebagian besar beras yang tersedia adalah impor dari Thailand dan Vietnam.
Untuk menjaga stabilitas harga beras, Bulog melakukan kerja sama dengan berbagai instansi termasuk Disperindagkop Kaltim, Dinas Pangan Tanaman Pangan dan Hortikultura Kaltim, Korem, Kodim maupun organisasi masyarakat.
“Kami juga aktif mengadakan pasar murah, khususnya selama bulan Ramadan. Masyarakat tidak perlu khawatir akan ketersediaan beras, karena kami memastikan bahwa beras selalu ada di kios sigap dan pasar segiri,” jelasnya saat menjadi pembicara pada operasi pasar murah, tepat sasaran, Rabu 20 Maret 2024.
Bagi masyarakat Kaltim dan Samarinda diharapkan enggak perlu panic buying. Persediaan beras aman dan tercukupi.
Maradona menyarankan masyarakat yang kesulitan mendapatkan beras untuk langsung mengunjungi kios SIGAP di pasar segiri, sebagai upaya untuk menstabilkan harga.
Dengan pasokan beras yang cukup, Bulog dapat memenuhi operasi pasar, gerakan pangan murah dan kerjasama dengan organisasi masyarakat.
Pihaknya juga menyalurkan bantuan pangan di enam Kabupaten dan Kota untuk masyarakat yang terdaftar secara berkala dengan jumlah 740 ton setiap bulannya.
“Belilah secukupnya saja, karena tidak perlu dikhawatirkan bahwa stok beras tidak ada,”terangnya. (rw)


-
SAMARINDA2 hari yang lalu
Dian Rosita Apresiasi Wali Kota soal Samarinda Theme Park, Tapi Perizinan Berbelit Masih Harus Jadi PR Bersama
-
GAYA HIDUP3 hari yang lalu
Olahraga Sambil Berburu Hadiah di Samarinda, Beberapa Event Lari Pada Februari 2025 Diserbu Ribuan Pelari
-
KUKAR1 hari yang lalu
Babak Baru Kasus Eks Bupati Kukar Rita Widyasari, KPK Geledah Rumah Ketua PP, Sita 11 Mobil Mewah
-
KUKAR2 hari yang lalu
Bullying Marak di Sekolah, Dosen Psikologi Unmul: Olok-Olokan Jangan Dianggap Sepele
-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Penanganan Banjir di Samarinda Butuh Rp 900 Miliar, Ketua Komisi III Siap Bentuk Perdanya
-
HIBURAN4 hari yang lalu
Mellow hingga Jingkrak-Jingkrak: Dewa 19 Guncang Konser Perayaan Cinta di Samarinda
-
BERITA3 hari yang lalu
Siap Hadapi Semester Baru? Baca Tiga Buku Ini untuk Tambah Inspirasi!
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Datang ke Kaltim? Ini Sederet Culture Shock yang Bakal Kamu Alami!