SAMARINDA
ASN Samarinda Dapat THR 1 Bulan Gaji Plus Tunjangan, Honorer Dapat Rp1 Juta
Wali Kota Samarinda memastikan seluruh pegawai pemkot mendapat THR. Hanya besarannya berbeda antara ASN dan tenaga honorer.
Ketika pegawai di kantor pemerintahan waswas karena kebijakan besaran Tunjangan Hari Raya (THR) naik turun. Pegawai di Pemkot Samarinda tidak. Karena hak mereka sudah dianggarkan dalam penyusunan APBD 2023, tahun lalu.
Wali Kota Samarinda Andi Harun memastikan, anggaran untuk THR sudah tersedia. Namun penyalurannya mengikuti petunjuk dari Pemeritnah Pusat.
“Jelas kami selalu support memberi THR bagi ASN maupun non-ASN. Minimal setahun sekali,” ucap Andi Harun, Kamis, 13 April 2023.
Saat ini, pemkot sedang menyelesaikan prosedur hukumnya. Setelah Surat Keputusan (SK) Wali Kota keluar, THR langsung disalurkan. Sekitar awal pekan depan.
“Secepatnya kami proses dasar hukumnya, biar bisa dibagikan dengan cepat juga kepada para tenaga kerja di pemkot ini,” lanjutnya.
Nominal THR Pemkot Samarinda
Terpisah, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Samarinda Ibrohim. Memaparkan besaran THR yang akan diterima oleh ASN dan honorer di lingkungan Pemkot Samarinda.
Secara umum, nominal yang didapat ASN dan honorer berbeda besarannya.
“ASN dapat satu bulan gaji, beserta tunjangan kinerja berupa Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) sebesar 50 persen.”
“Kalau non-ASN (honorer) kan tidak dapat tukin, tapi tetap diberi THR sebesar Rp 1 juta,” katanya via telepon, pada hari yang sama.
Lanjut Ibrohim, penyaluran THR beserta tambahannya itu, akan dilakukan pada Senin 17 April 2023.
“Sebelum Lebaran harus kami bagikan semua itu,” imbuhnya.
Ia berharap pemberian THR ini dapat memberi kebahagiaan pegawai pemkot. Dan kembali dari libur Lebaran dengan etos kerja yang meningkat pula. (mhn/dra)
-
PARIWARA5 hari agoYamaha Indonesia Hadirkan Warna Baru NMAX “TURBO” dan NMAX NEO, Tampilkan Performa dan Fitur Premium
-
PARIWARA4 hari agoYamaha Raih Tiga Penghargaan di Marketing Excellence Awards 2025, Bukti Konsistensi Inovasi dan Strategi Pemasaran Digital
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoSeluruh Gubernur Hadiri Rapat Koordinasi Pembangunan IKN dan Pengukuhan APPSI di Nusantara
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoKORMI Kaltim Siapkan Festival Olahraga Masyarakat FORDESWITA 2025 di Destinasi Wisata Derawan
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoPemprov Kaltim Tegaskan Pengangkatan Dewan Pengawas RSUD Sesuai Aturan Hukum
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoGubernur Rudy Mas’ud Sampaikan Orasi Perdana di IKN: Saatnya Sinergi Kuat Daerah Dimulai
-
SEPUTAR KALTIM5 hari agoIKN Perkuat Komitmen Penghijauan di Hadapan Gubernur Seluruh Indonesia
-
SEPUTAR KALTIM4 hari agoGubernur Kaltim Rudy Mas’ud Resmi Pimpin APPSI 2025–2029, Pengukuhan Dilaksanakan di Ibu Kota Nusantara

