KUBAR
Dekranasda Kubar Imbau ASN Kembali Gunakan Pakaian Khas Daerah Setiap Hari Rabu dan Kamis
Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kubar bersama Pemkab Kubar mengajak aparatur sipil negara (ASN) dan non ASN (TKK) di lingkungan Pemkab Kubar, setiap Rabu dan Kamis bisa kembali menggunakan pakaian khas daerah Kubar sebagai pakaian dinas.
Ketua Dekranasda Kubar Yayuk Seri Rahayu Yapan menjelaskan, di hari Rabu, pakaian perempuan bagi ASN atau non ASN, atasannya putih dan bawahannya mengenakan rok hitam tumpar.
Sedangkan di hari Kamis, atasan kebaya dan bawahan mengenakan ulap atau ketau dari tenun doyo, tenun badong, sarut dan tumpar. Berikutnya, bagi pria di hari rabu pakaiannya tidak ada perubahan. tetap atasan putih dan bawahannya hitam. Sedangkan, di hari kamis menggunakan batik khas Kubar.
Soal pakaian tersebut, kami sudah mensosialisasikannya kepada camat agar stafnya bisa menggunakannya,” ujar Yayuk , pada pelantikan Dekranasda Kubar periode 2022-2025, di Balai Agung Aji Tulur Jejangkat (ATJ), Kantor Bupati Kubar, Barong Tongkok, pada 9 Mei 2022.
Yayuk menambahkan, penggunaan pakaian itu selain melestarikan kembali warisan kebudayaan di wilayah Kubar. Diharapkan bisa mendorong peningkatkan ekonomi masyarakat berbasis kearifan lokal dan memberikan lapangan pekerjaan bagi mereka yang menekuni pembuatan kain tenun Kubar.
Dengan menggunakan buatan daerah sendiri, secara tidak langsung menghidupkan kembali lingkaran perekonomian bagi para perajin dan menumbuhkan rasa cinta produk lokal daerah,”ujarnya. (redaksi)
-
PARIWARA4 hari agoYamaha Anniversary 70 Tahun, Livery Ikonik Edisi Spesial Resmi Mengaspal !
-
PARIWARA2 hari agoGas Awal Tahun Nyaman Setahun Penuh, Trik Jitu Yamaha Kaltim Bawa Pulang Nmax Neo atau Aerox Alpha
-
PARIWARA2 hari agoJadi Kado Spesial di Awal Tahun, Yamaha Resmi Jual Skutik Premium TMAX di Indonesia
-
SEPUTAR KALTIM1 hari agoDrama ‘Prank’ Beasiswa S2 Eksekutif Berakhir, Pemprov Kaltim dan ITK Sepakat Lanjutkan Program Gratispol
-
PARIWARA3 hari agoMAX Special Livery & TMAX TECHMAX2026 Tampil MAXimal, Dapatkan Segera MAX Special Livery & TMAX TECHMAX Melalui Order Online
-
SAMARINDA2 hari agoAkses Pedalaman Kaltim Terbuka Lagi, Bandara APT Pranoto Operasikan 6 Rute Perintis
-
EKONOMI DAN PARIWISATA2 hari agoEks Bandara Temindung “Hidup Lagi”, Dispar Kaltim Janjikan Agenda Kreatif Tiap Bulan
-
KUKAR1 hari agoRefleksi Peristiwa Merah Putih Sanga-Sanga, Seno Aji: Musuh Kita Bukan Lagi Penjajah, Tapi Disrupsi Teknologi

