POLITIK
PAN Harap Perekrutan Guru di Kaltim Tak Berfokus Hanya di Kota

Persoalan kekurangan tenaga pendidik atau guru di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) hingga kini belum diatasi secara maskimal.
Bahkan sampai saat ini sejumlah sekolah yang ada kekurangan guru, terlebih di daerah pedalaman.
Anggota Komisi IV DPRD Kaltim, Jawad Sirajuddin mengatakan pemerintah perlu melakukan pemerataan guru di semua sekolah. Ini sangat diperlukan pemerataan baik sekolah di kota maupun sekolah yang ada di daerah pedalaman.
Sebab, kata dia, selama ini perekrutan guru lebih banyak ditempatkan di kota ketimbang di daerah pedalaman. Padahal jumlah murid di semua sekolah rata-rata sama, baik di kota maupun di pedalaman.
Akibatnya ketimpangan pendidikan masih terus terjadi. Menurutnya, jika hal itu terus terjadi maka dikhawatirkan akan ada kecemburuan sosial diantara tenaga pendidik.
Selain itu, lanjut dia, persoalan kekurangan guru di Kaltim selama ini salah satu penyebabnya karena tidak ada keseimbangan antara jumlah guru yang pensiun dengan guru baru.
“Kan setiap tahun ada pasti ada guru yang pensiun bahkan ada yang meninggal, jadi seharusnya ini perlu keseimbangan, Jangan sampai lebih banyak yang pensiun dibandingkan dengan guru yang baru, yang jelas pasti ada kekurangan,” jelas Politikus PAN ini.
“Kita harapkan ada keseimbangan, antara guru yang pensiun dan yang baru, Kemudian penempatannya juga perlu ada pemerataan di semua sekolah,” tambahnya. (PM/REDAKSI KF)


-
SAMARINDA3 hari yang lalu
Dian Rosita Apresiasi Wali Kota soal Samarinda Theme Park, Tapi Perizinan Berbelit Masih Harus Jadi PR Bersama
-
KUKAR2 hari yang lalu
Babak Baru Kasus Eks Bupati Kukar Rita Widyasari, KPK Geledah Rumah Ketua PP, Sita 11 Mobil Mewah
-
GAYA HIDUP4 hari yang lalu
Olahraga Sambil Berburu Hadiah di Samarinda, Beberapa Event Lari Pada Februari 2025 Diserbu Ribuan Pelari
-
KUKAR3 hari yang lalu
Bullying Marak di Sekolah, Dosen Psikologi Unmul: Olok-Olokan Jangan Dianggap Sepele
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Penanganan Banjir di Samarinda Butuh Rp 900 Miliar, Ketua Komisi III Siap Bentuk Perdanya
-
SAMARINDA2 hari yang lalu
Cap Go Meh Art and Culture Festival: Ada Bazar Makanan Vegetarian hingga Panggung Kesenian
-
BERITA4 hari yang lalu
Siap Hadapi Semester Baru? Baca Tiga Buku Ini untuk Tambah Inspirasi!
-
SAMARINDA4 hari yang lalu
Wacana Kampus Bisa Kelola Tambang, Koalisi Dosen Unmul: Sogokan Kekuasaan!