Connect with us

SAMARINDA

Samarinda Dapat Kiriman Kabut Asap dari Daerah Lain

Diterbitkan

pada

asap
Langit Samarinda tampak berasap beberapa hari belakangan. (Foto: IG/Kabar Samarinda)

Beberapa hari ini langit Samarinda berselimut asap. Padahal tak ada kebakaran. Dugaan sementara karena asap kiriman.

Siang hari di Kota Tepian, langit tampak buram keabuan. Ketika melintas kawasan tepian, cuaca cerah namun penuh asap. Itu terjadi beberapa hari hingga Senin siang, 9 Oktober 2023.

Wali Kota Samarinda Andi Harun menyebut munculnya asap berkaitan dengan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di kawasan Bukit Soeharto (Kukar) beberapa hari lalu. Dugaan itu muncul karena di Samarinda tidak teridentifikasi terjadi kebakaran.

Sebelumnya memang permah terjadi kebakaran besar di TPA Bukit Pinang alias Gunung Sampah.

“Tapi kita cek di TPA Bukit Pinang justru kebalikan, tidak ada kabut asal di sana,” jelas Andi Harun. 

Baca juga:   DPRD Samarinda Sarankan Proyek Pasar Pagi Diundur

Karena belum tau penyebab pastinya, wali kota langsung berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Kaltim dan  sejumlah bupati/ wali kota untuk memastikan sumbernya.

“Jangan-jangan ada kebakaran lahan di wilayah lain. Kita akan amati semua daerah, saya sudah mengamati sampai Balikpapan. Sementara mohon masyarakat yang terdampak asap untuk memakai masker,” tambah Andi.

Fenomena Karhutla lazim terjadi di momen kemarau panjang. Sebab kemarau yang diperkirakan berakhir September, ternyata masih berlanjut hingga Oktober.

Pemkot Samarinda sendiri berkomitmen selalu standby. Lintas OPD disiagakan mengawasi kemungkinan potensi Karhutla di Samarinda.

Menurut Andi Harun, semua wilayah di Kaltim juga perlu siaga. Sebab antar daerahnya saling terhubung. Dan banyak yang berpotensi Karhutla di tengah kemarau.

Baca juga:   Legislator Samarinda Puji Ketegasan Wali Kota Soal Pipa Bocor di PM Noor, tapi ….

“Tapi soal kabut asal saat ini ini saya yakin ada sumber lain dari daerah sekitar kita. Karena kuta punya banyak tempat yang memiliki potensi terjadinya kebarakaran lahan.”

Wali Kota Samarinda mengimbau  seluruh warga Samarinda untuk tetap mengantisipasi Karhutla. Terutama dengan tidak membuang puntung rokok sembarangan atau membakar sampah atau lahan.

Sehingga bukan hanya pemerintah saja yang berupaya, masyarakat juga harus berperan aktif mencegah. (ens/gdc/fth)

Ikuti Berita lainnya di Gambar berikut tidak memiliki atribut alt; nama berkasnya adalah Logo-Google-News-removebg-preview.png

Bagikan

advertising

POPULER

SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Hello. Add your message here.